Jumat, 26 Desember 2014

Antara Teknologi dan Perpisahan

Move on,
Buat beberapa orang move on itu ga mudah. Ada beberapa orang yang susah banget buat move on, ya dalam hal apapun itu, misalnya move on dari kebiasaan lama, move on dari pacar lama, termasuk hape.
Sabtu, 20 Desember 2014

Psikologis Orang Makan Ayam


Siapa sih di dunia ini yang nggak pernah makan ayam ? pasti hampir semua manusia pernah makan ayam, mulai dari bentuk embrio (baca:telor) sampai ke jasad kering dan tulang-tulangnya. memang sih ada beberapa orang yang ga suka ayam dan daging, golongan itu disebut vegetarian yaitu orang tidak makan daging karena beberapa alasan.

entah kenapa ayam itu jadi makanan standard di Indonesia khususnya. coba aja lihat di jalan-jalan dan restoran penjual makanan (ya kecuali restoran sea food ya) pasti ada menu yang berbau ayam. ayam goreng lah, ayam kremes lah, ayam penyet lah, mie ayam spesial lah (ayamku mana ??)pokoknya serba ayam deh. 

ayam juga jadi manusia pertama yang turun di bumi standard penjamuan tamu di kebanyakan keluarga Indonesia, misalnya ada tamu dari jauh disuguhi ayam, hari raya lebaran/taun baru pasti ada opor ayam, bakar ayam, dll. oh ayam kamu telah menjadi unsur penting dalam keberlangsungan negara ini. tanpamu lidah tak bergoyang, perut pun tak kenyang, hasrat hilang hanya ayam yang terbayang. betul betul betul. (ipin)

jadi anak psikologi itu ribet. semuanya diamatin, semuanya diperhatiin bahkan orang makan ayam. sebenernya gue aja kali yang terlalu rajin sampai-sampai ngamatin yang beginian. tapi tidak hanya sekadar pengamatan, hipotesis ini juga berdasarkan pengalaman gue juga. dan mungkin pengalaman lo juga dan beberapa orang di luar sana.

jadi seperti ini bunyi teorinya :

"Jika kamu makan nasi dengan lauk ayam goreng pasti kamu akan mengambil porsi nasi sedikit lebih banyak dibanding kamu makan dengan lauk bukan ayam"

bener nggak tuh teorinya ?
coba kamu pernah nggak ngamatin/ngelakukan beberapa hal ini :

1.jika kamu makan ayam dengan nasi saja maka nasi kamu akan lebih cepat habis dibanding ayamnya.

2.jika kamu makan ayam ada satu bagian ayam yang kamu pisahkan untuk dimakan di suapan terakhir.

3.jika kamu makan ayam yang bertepung kriuk maka kamu akan menguliti/memisahkan tepungnya dulu.

4.ketika ayamnya tinggal sedikit, kamu rela makan nasi dengan saos doang demi memisahkan ayam yg tersisa untuk suapan terakhir.

5.kamu selalu merasa kurang jika makan lauk ayam dibanding makan dengan lauk selain ayam dengan porsi nasi yang sama.

6.buat sebagian kamu, bagian ligamen (tulang muda di pangkal paha atas) adalah harta karun dalam makan ayam.

7.iklan ayam di tempat makan ayam KCF atau CMD biasanya menampilkan ayam yang dibanting-banting di piring atau ditubrukin satu sama lain

8.bagian kulit merupakan bagian paling enak yg ada di ayam goreng

nah itu beberapa fenomena yang sering terjadi yang gue amati sehari-harinya. kalo kamu meng"iya"kan hal-hal diatas itu berarti kamu normal kok dan kamu nggak sendiri. mungkin dari pembaca ada lagi pengalaman tersendiri dalam makan ayam ?

makan ayam memang nikmat akan tetapi kita juga perlu melestarikan ayam sebelum ayam-ayam punah dan bertengger di museum zoologi bukannya menari-nari dan berenang di penggorengan. lalu nanti apakah kita tega melihat anak cucu kita ga kenal apa itu ayam. (lebay) mungkin pemerintah perlu mencanangkan program One Family One Chicken supaya setiap warga turut berpartisipasi dalam pelestarian daging ayam. dengan menyuplai daging dan telur ayam maka akan menambah satu potensi finansial untuk menopang kehidupan dan juga gizi anak cucu kita akan terpasok protein dengan baik dan cukup, tentu perlu juga diseimbangkan dengan zat gizi yang lain. tapi saya yakin, setiap anak memiliki hak untuk tau cara mencuci ayam yang baik bisa menikmati nikmatnya daging ayam dengan segala bentuk kreatifitas pengolahannya. hidup ayam ! jadi laper. 

ayam goreng kolonel Sanders bikin ngiler


Minggu, 02 November 2014

When you tell me that you love me

akhirnya punya kesempatan buat nulis lagi di blog ini. tapi pada kesempatan kali ini gue ga akan nulis yang berat-berat dulu. gue mau share tentang lagu nya Diana Ross yang judulnya when you tell me that you love me.

lagu ini juga baru gue denger kemarin saat gue ngisi acara wisuda sebagai lelaki penghibur (pengisi hiburan) dengan temen-temen padus. awalnya memang asing tapi setelah kelamaan denger dan diserap lagu ini romantis banget menurut gue hehehe.. liriknya begini kira-kira.

I wanna call the stars down from the sky
I wanna live a day that never dies
I wanna change the world only for you
all the impossible I wanna do

I wanna hold you close under the rain
I wanna kiss your smile and feel the pain
I know what's beautiful looking at you
in a world of lies you are the truth

Reff :
and baby
everytime you touch me I become a hero
I'll make you save no matter where you are
and bring you 
everything you ask for nothing is above me
i'm shining like a candle in the dark
when you tell me that you love me

I wanna make you see just what I was
Show you the loneliness and what it does
You walked into my life to stop my tears
Everything's easy now I have you here

back to Reff

In a world without you
I would always hunger
All I need is your love
to make me stronger

back to : Reff

when you tell me that you love me

nah ini buat yang suka main gitar atau piano. dijamin romantis kalo jadi lagu buat nyatain perasaan ke pasangan jadi unyu-unyu gimana gitu.


INTRO: F, Dm, G, C

         F                           Dm
I wanna call the stars down from the sky
          Bb                   C
I wanna live a day that never dies
         A                        Dm
I wanna change the world only for you
          Bb               C
All the impossible I wanna do

        F                         Dm
I wanna hold you close under the rain
         Bb                          C
I wanna kiss your smile and feel the pain
              A                     Dm
I know what's beautiful  looking at you
     Bb                          C
In a world of lies you are the truth

REFRAIN:
And baby
F                        Dm
Every time you touch me  I become a hero
     Bb                                  C
I'll make you safe  no matter where you are
And bring you
F                      Dm
Everything you ask for nothing is above me
     Bb                           C
I'm shining like a candle in the dark
                           F      C
When you tell me that you love me

        F                        Dm
I wanna make you see just what I was
              Bb                    C
Show you the loneliness and what it does
             A                      Dm
You walked into my life To stop my tears
             Bb                    C
Everything's easy now   I have you here

REPEAT REFRAIN

Db                  
  In a world without you
F                         
  I would always hunger 
Db             
  All I need is your love
    Eb           Ab,  Fm,Db Eb
to make me stronger

A                        F#m
Every time you touch me  I become a hero
     D                                   E                
I'll make you safe  no matter where you are
And bring you
A                      F#m
Everything you ask for nothing is above me
     D                            E
I'm shining like a candle in the dark
                           A      F#m
When you tell me that you love me
     D      E
you love me


nah ini video yang ada di youtube, yang versi duet sama westlife.
yang gue suka disini yaitu saat lirik "I'm shining like a candle in the dark" jadi Diana Ross nya ngangkat tangan satu gitu kaya lilin gue ga ngebayangin kalo gue yang begitu, perut buncit, bulu ketek gue lebat nanti mengganggu banget pasti. Oke sebelum mengganggu suasana yang lagi romantis gini, mending liat aja yuk videonya disini.

Refferences
http://tabs.ultimate-guitar.com/d/diana_ross/when_you_tell_me_that_you_love_me_crd.htm?utm_expid=18438345-117.Xl9Y1cGLRGGq9QYsTE9P2A.0&utm_referrer=https%3A%2F%2Fwww.google.co.id%2F

youtube.com

Kamis, 03 Juli 2014

Introvert

ekstrovert introvert
Orientasi Ekstrovert dan Introvert

 

Semakin lama, semakin luas  gue belajar tentang manusia, kali ini yang pingin gue ungkapin yaitu tentang kepribadian.
Jumat, 18 April 2014

Marah

Hemm.. sudah lama juga gue ga nulis di blog ini, maklum tugas numpuk segudang mulai dari makalah, presentasi, power poin, penelitian, dll. yah maklum lah mahasiswa yang sok sibuk. selain itu juga sembari mengamati fenomena dan tingkah laku unik yang ada di sekitar gue, dan gue menemukan dan mengalami fenomena yang unik buat gue yaitu marah. 
Senin, 17 Februari 2014

Korban Kepergok

Biasanya anak sekolahan atau mahasiswa tuh disamping belajar menuntut ilmu dan mendapat nilai bagus itu disandingkan dengan kegiatan.
Sabtu, 18 Januari 2014

Plegmatis Sedang di Puncaknya

Menurut teorinya Hippocrates, beliau membagi kepribadian dalam beberapa karakter, yaitu sanguinis, plegmatis, melankolis, dan koleris, dan gue pernah nyobain tes kepribadian semacam ini di facebook dan hasilnya yang keluar adalah menyatakan bahwa gue memiliki kepribadian plegmatis.
lalu, apa itu plegmatis ?

"Anda sangat handal dalam hal diplomatis dan penengah. Anda bagaikan malaikat yang membawa kedamaian di muka bumi yang kacau. Anda adalah pendengar nomor wahid sejagad raya, itulah kenapa orang menyukai anda. Kebaikan, konsistensi dan loyalitas anda, membuat anda bisa menjadi orang kepercayaan dimana mana. Betapa dunia damai dengan adanya anda… lagi lagi, karena anda seorang pendengar sejati dan menghindari sengketa, anda sulit mengatakan “tidak” terhadap sesuatu.

Jika Anda ternyata seorang Plegmatis, maka pastinya anda akan memiliki sifat-sifat tenang, damai, dan tidak pernah membuat masalah. Seorang Plegmatis biasanya menyenangkan setiap orang, terutama orang tua mereka, karena tidak suka ribut. Mereka sangat santai dan menyukai istirahat, dan sering ditemukan ketiduran di mana saja. Mereka lebih suka setuju saja atas pendapat dan keputusan orang lain, meskipun mereka sebenarnya punya pendapat sendiri, karena tidak ingin menimbulkan konflik jika memulai perdebatan. Meskipun mereka tidak melakukan apapun, mereka tetap merasa puas dengan dirinya atau keadaan di sekelilingnya. Akibatnya, mereka cenderung malas, tidak termotivasi, dan membenci tanggung jawab. Kadang-kadang mereka juga mudah diabaikan, sehingga tanpa perhatian yang cukup, mereka bisa saja memiliki percaya diri yang rendah. Selain itu, orang senantiasa menganggap mereka tak punya pendirian karena gampang setuju pada keinginan orang lain.

Sifat-sifat Plegmatis adalah stabil secara emosional dan berorientasi pada ketentraman dan kedamaian. Alih-alih melawan jika ditekan, mereka lebih suka mengalah atau bermusyawarah. Mereka juga suka menolong orang lain dan cenderung gampang dirayu. Mereka juga suka menyenangkan orang lain, sehingga mereka dengan mudah akan menuruti permintaan karena tidak ingin menciptakan konflik. Pemilik karakter ini biasanya manis dan mudah bergaul karena luar biasa sabar dan tidak pernah mengganggu."

Begitulah kira-kira gambaran plegmatis yang gue kutip dari blog seorang plegmatis juga. Plegmatis itu tenteram, damai, dan tidak suka terlibat, kira-kira begitu yang dikatakan oleh tes kepribadian gue dulu.

Bahasan kepribadian ini juga masuk dalam materi yang diajarkan oleh bang Robbi Habibi seorang motivator asal Banten yang sering muncul di acara tv "sekocak" di Banten TV. dulu doi pernah bilang di acaranya tipe-tipe kepribadian macam ini, dan diantaranya itu plegmatis. doi bilang kalo plegmatis itu memang terkenal akan "males bergerak" nya, sehingga harus diseret dulu kalo ingin mengajak dia terlibat dalam suatu hal.

dari sekian banyak informasi tentang plegmatis bisa disimpulkan kalau orang-orang plegmatis itu memang tidak ingin banyak bergerak dan malas terlibat apapun, dia lebih memilih untuk "ikut aja" dengan keputusan yang ada. akan tetapi bila ini memuncak maka timbul suatu rasa "malas" yang teramat sangat, dan inilah yang gue alami sekarang.

menjadi mahasiswa memang identik dengan banyak kegiatan, organisasi, kuliah, kursus, bahkan ga sedikit juga yang disambi dengan bekerja, pokoknya yang di otak mahasiswa itu "apa yang bisa kita perbuat untuk negeri" deh kalo kata aktivis-aktivis mah. mungkin memang baik ikut berkecimpung dalam organisasi ini dan itu, selain melatih softskill dan memperbanyak jaringan, kita juga berlatih komunikasi dan pemecahan masalah, juga ga sedikit yang malah berpolitik di dalamnya. ya walaupun gue ga terlalu suka dengan politik yang selalu terkesan di mata gue itu "memaksakan" kehendak kelompok/beberapa orang dengan mengatasnamakan kebenaran dan menganggap bahwa kebenaran itu adalah ideologi yang mereka anut dan memikirkan bagaimana caranya agar semua orang mengikutinya. politik tai kucing.

namun yang sering gue alami adalah, gue memang orangnya punya minat yang luas untuk mencoba segala hal, akan tetapi sayangnya gue jarang menggeluti suatu bidang secara penuh. entah kenapa semangat gue ga pernah sampai habis, sehingga pada akhirnya pun gue hanya terlibat karena gue telah berkomitmen, dan sampai-sampai mungkin beberapa orang memandang gue orang yang tidak punya komitmen. tentu ini bertentangan dengan isi yang disampaikan dalam kutipan diatas yang mengatakan bahwa orang plegmatis itu loyal. ya kami memang loyal, kami hanya tidak termotivasi.

oleh karena itu saran buat yang punya temen plegmatis jangan lelah untuk memotivasinya dan "menyeret"nya untuk terlibat suatu hal. karena jika dibiarkan maka bisa jadi dia akan asik dengan dunianya dan makin mengurung diri dari dunia luar.

yah entah apa yang salah dari diri gue saat ini, entah apakah gue ini hanya sedang berada di titik jenuh semua rutinitas gue atau memang diri gue yang malas bergerak dan melakukan apapun, atau juga hanya malas bisikan dari setan yang bersarang di hati, siapa yang tau. semoga Allah akan terangi jalanku dan memberiku petunjukNya. aamiinn.

terkutip :
http://ridhoferd.tumblr.com/post/45116001325/plegmatis-itu